Model Kaos Yang Sampai Sekarang Masih Diminati

Kaos adalah salah satu pakaian yang memiliki desain simpel dan cocok untuk aktivitas sehari-hari. Tampilan kaos yang memang simpel memungkinkan bisa dipadukan dengan pakaian lainnya. Misalnya dipadukan dengan kemeja, jaket, vest atau pakaian lainnya. Di Indonesia, kaos tidak hanya dimanfaatkan untuk pemakaian sehari-hari saja. Namun juga bisa dipakai untuk kebutuhan lainnya. Diantaranya dimanfaatkan untuk souvenir acara, media promosi, seragam, dan lainnya. Dalam pembuatannya, kaos bisa dibuat dengan menggunakan berbagai macam bahan kain. Dimulai dari bahan kain katun, polyester, viscose, hyget dan beberapa jenis bahan kain lainnya. Jumlah permintaan akan kaos yang semakin bertambah pun dijadikan ladang usaha oleh sebagian besar orang. Dimana mereka membuka usaha konveksi pembuatan kaos untuk memenuhi permintaan pesanan.

Kaos

6 Model Kaos yang Perlu Anda Tahu

Di awal penemuannya, kaos hanya memiliki satu warna dan satu model saja. Yakni kaos oblong dengan warna putih, yang dikenakan oleh tentara Amerika & Inggris ketika berlatih perang. Namun seiring dengan perkembangan zaman, model kaos pun mulai beraneka ragam macamnya. Nah berikut ini ada beberapa model kaos yang sampai sekarang masih banyak diminati.

  • O-Neck

Untuk model kaos ini lebih sering disebut sebagai kaos oblong. Karena memang nama lain dari kaos oblong adalah O-neck. Disebut kaos O-neck karena kaos ini memiliki bentuk leher seperti huruf O. Anak-anak sampai orang dewasa banyak yang mengenakan kaos O-neck ini karena lebih simpel dan terlihat elegan.

  • V-neck

Disebut kaos V-neck karena bentuk lehernya memang menyerupai bentuk huruf V. Potongan kerah kaos dari kaos V-neck ini bertemu di dada. Pada awalnya, kaos V-neck ini hanya dikenakan oleh kaum perempuan saja. Namun seiring dengan perkembangan zaman yang sudah maju. Kaos V-neck ini bisa dikenakan oleh kaum laki-laki. Selain itu mulai anak-anak sampai orang dewasa pun bisa mengenakan kaos ini.

  • Y-neck/Henley

Jika diperhatikan, model kaos ini mirip dengan kaos V-neck. Namun tetap saja kaos Y-neck ini berbeda dengan kaos V-neck. Ini dikarenakan kaos Y-neck memiliki tambahan kancing di bagian depan. Untuk jumlahnya sendiri pun optional, bisa dua atau tiga.

  • Turtleneck

Disebut turtleneck karena memang kaos ini memiliki kerah bulat memanjang sampai ke pangkal kerongkongan. Di negara Inggris, kaos ini disebut dengan polo neck dan roll neck. Sedangkan di Amerika & Kanada disebut turtleneck, sama seperti di Indonesia. Karena memiliki kerah yang lebih panjang, tentunya membuat pemakainya menjadi lebih hangat. Selain itu juga membuat tampilan seseorang menjadi lebih menarik dan stylish.

  • Polo

Siapa yang tidak mengenal kaos polo. Kaos polo sering disebut sebagai kaos olahraga. Karena memang pada awalnya dikenakan oleh olahragawan tenis dan golf. Dimana bahan kain Lacoste yang paling banyak digunakan untuk membuat kaos polo. Namun seiring dengan perkembangan zaman, kaos polo mulai dikenal sebagai pakaian umum. Juga bukan hanya bahan kain Lacoste saja yang bisa digunakan untuk membuat kaos polo. Tetapi bahan kain lain seperti katun, polyester dan lainnya.

  • Raglan

Merupakan salah satu kaos favorit para anak muda. Memiliki bentuk leher O-neck dengan kombinasi warna di bagian lengan dan badan kaos. Membuat kaos raglan memiliki ciri khas tersendiri. Umumnya kaos raglan ini dibuat dengan half sleeve (3/4) namun ada juga yang dibuat long sleeve. Kaos raglan ini pun tidak hanya dikenakan untuk aktivitas sehari-hari saja. Namun juga bisa difungsikan untuk media promosi, dan masih banyak lainnya.